Banyak sekali istilah-istilah dalam dunia olahraga yang kadang belum kita mengerti, hal ini akan menghambat belajar teori olahraga. untuk meminimalisir kesulitan tersebut saya berusaha dengan share istilah-istilah dalam olahraga yang sering kita jumpai. Adapun istilah tersebut dapat dilihat di bawah ini:
Aids : Acquired Immunodeficiency Syndrome adalah penyakit yang meyerang sisitem
kekebalan tubuh
Agility : Kemampuan seseorang untuk bergerak cepat dan dapat merubah arah gerakan atau
kondisi tubuh secara berulang-ulang
Back Roll : sikap menggulingkan tubuh ke belakang dengan posisi badan tetap membulat
Backhand : cara memukul bola dimana bagian punggung tangan yag memegang raket mengarah
ke arah bola yang akan dipukul
Camping : Kegiatan menginap di alam terbuka dengan menggunakan tenda
Cather : Pemain penangkap/penjaga belakang dalam permainan sofball/base ball
Dojo : ruang untuk latihan judo yang dilapisi matras
Fartlek : sistem latihan daya tahan yang bertujuan membangun, mengembalikan atau
memelihara kondisi tubuh
Glove : Sarung tangan dari kulit digunakan pada pemain penjaga dan pelambung permainan
sofball
Handstand : gerakan berdiri dengan kedua tangan lurus ke atas pada senam lantai
Interval Trainning : sistem latihan yang diselingi dengan masa-masa istirahat
Judogi : pakaian judo yang berwarna putih terdiri atas bagian baju, celana dan sabuk
Massage : memijat dengan menggunakan telapak untuk mengurangi kelelahan
Sifilis : penyakit kelamin yang disebabkan oleh infeksi bakteri troponema pallidium
speed : kemampuan menggerakan tubuh dari satu tempat ke tempat lainnya dengan cepat
Throw in : lemparan ke dalam lapangan dengan dua tangan dalam permainan sepak bola
Track and field : nomor lintasan dan lapangan
Zona defence : pola bertahan dengan menjaga daerah pertahanan sendiri
Demikian daftar istilah dalam olahraga yang dapat saya sampaian. Meskipun jauh dari lengkap , semoga dapat bermanfaat. jika pembaca mengetahui istilahh lainnya dapat menambahkan pada kolom komentar. Terima kasih
No comments:
Post a Comment