Kebugaran jasmani adalah kesanggupan dan kemampuan tubuh melakukan penyesuaian terhadap pembebana fisik yang diberikannya kepadanya. dari kerja yang dilakukan sehari-hari tanpa menimbulkan kelelahan berlebihan dan masih mempunyai cadangan tenaga untuk melakukan kegiatan lainnya. Setiap orang membutuhkan kebugaran jasmani yang baik agar ia dapat melakukan pekerjaannya dengan efektif dan efisien tanpa mengalami kelelahan yang berarti.
Pengkondisian
jasmani (physical conditioning)
memegang peranan yang sangat
penting untuk mempertahankan atau meningkatkan derajat kebugaran jasmani
(physical fitness). Derajat kebugaran jasmani seseorang sangat menentukan
kemampuan fisiknya dalam melaksanakan tugas-tugasnya sehari-hari.
Kian tinggi derajat kebugaran jasmani seseorang kian tinggi pula kemampuan
kerja fisiknya. Dengan kata lain, hasil kerjanya kian produktif jika
kebugaran jasmaninya kian meningkat.
Selain
berguna untuk meningkatkan kebugaran jasmani, latihan kondisi fisik
merupakan program pokok dalam pembinaan atlet untuk berprestasi dalam
suatu cabang olahraga. Atlet yang memiliki tingkat kebugaran jasmaniyang
baik akan terhindar dari kemungkinan cedera yang biasanya sering terjadi
jika seseorang melakukan kerja fisik yang berat.
Menurut
Toho (2007:51) kebugaran jasmani adalah kesanggupan tubuhuntuk
melakukan aktivitas tanpa mengalami kelelahan yang berarti. Muhajir (2006:79)
menyatakan bahwa kebugaran jasmani adalah kesanggupan dan kemampuan
tubuh untuk melakukan penyesuaian (adaptasi) terhadap pembebasan
fisik yang diberikan kepadanya (dari kerja yang dilakukan sehari-hari)
tanpa menimbulkan kelelahan berlebihan yang berarti.
Kebugaran
jasmani yang dibutuhkan setiap individu untuk bergerak dan melakukan
pekerjaan tidak sama, sesuai dengan gerak atau pekerjaan yang dilakukan.
Kebugaran jasmani yang dibutuhkan oleh seorang pelajar berbeda dengan
anggota TNI, olahragawan, atau karyawan. Komponen-komponen
kebugaran jasmani adalah faktor penentu derajat kondisi
setiap individu. Seseorang dikatakan bugar jika mampu melakukan segala
aktivitas kehidupan sehari-hari tanpa mengalami hambatan yang berarti,
dan dapat melakukan tugas berikutnya dengan segera.
Menurut
Rusli Lutan (2011:63) kebugaran jasmani memiliki dua komponen
utama, yaitu: komponen kebugaran yang berkaitan dengan kesehatan
antara lain: kekuatan otot, daya tahan otot, daya tahan aerobik, dan
fleksibilitas; serta komponen kebugaran jasmani yang berkaitan dengan keterampilan
antara lain : koordinasi, agilitas, kecepatan gerak, power dan keseimbangan.
Manfaat Kebugaran Jasmani
Manfaat melakukan latihan kebugaran jasmani secara teratur dan benar dalam jangka waktu yang cukup adalah sebagai berikut.
- Menurunkan berat badan dan mencegah obesitas
Selain karena zat-zat makanan atau energi berlebih yang tertimbun di dalam tubuh,kegemukan dan obesitas juga bisa terjadi karena tubuh kurang beraktivitas. Itu sebabnya, olahraga merupakan salah satu cara untuk menggerakan tubuh dalam upaya menurunkan berat badan atau menjaga berat badan agar tidak gemuk, apalagi obesitas. Itulah manfaat latihan kebugaran jasmani.
- Mencegah penyakit jantung
Manfaat latihan kebugaran jasmani juga untuk mencegah penyakit jantung. Ketika tubuh berolahraga, aliran darah dari jantung ke seluruh tubuh dan dari seluruh tubuh ke jantung menjadi lebih cepat daripada saat tubuh diam. Pada saat itu, otot-otot jantung berkontraksi dengan baik. Semakin sering otot jantung dilatih (dengan olahraga), semakin baik pula kinerjanya. Itu artinya, jantung akan terhindar dari berbagai macam penyakit (seperti stroke, serangan jantung, jantung koroner, atau yang lainnya).
- Mencegah dan mengatur penyakit diabetes
Manfaat latihan kebugaran jasmani juga dapat mencegah penyakit diabetes. Pada penyakit diabetes tipe 2, kelainan pada insulin kebanyakan terjadi akibat kegemukan dan obesitas. Jadi, agar tubuh terhindar dari penyakit diabetes tipe 2, hindarilah kegemukan dan obesitas.
- Meningkatkan kualitas hormon
Saat kita berolahraga, segala bentuk metabolisme tubuh akan berada pada tingkat yang optimal. Jadi, manfaat latihan kebugaran jasmani secara tidak langsung akan meningkatkan kualitas hormon yang ada di tubuh kita.
- Menurunkan tekanan darah tinggi
Tekanan darah tinggi bisa terjadi akibat adanya gangguan kesehatan, termasuk penyakit jantung koroner, stroke, dan gagal jantung. Oleh karena itu, untuk menghindarinya perlu dihindari juga penyakitpenyakit penyebabnya. Olahraga mampu menghindarkan Anda dari berbagai penyakit jantung dan tekanan darah tinggi.
- Menambah kepintaran
Otak yang pintar adalah otak yang sirkulasi oksigennya lancar. Olahraga mampu melancarakan sirkulasi oksigen ke otak. Itu sebabnya, olahraga mampu menjauhkan kita dari penyakit-penyakit yang melemahkan kerja otak (seperti pikun dan Alzeimer). Dengan kata lain, manfaat latihan kebugaran jasmani adalah akan membuat kamu senantiasa pintar.
- Memberi banyak energi
Jika kamu rutin berolahraga, kamu akan bisa tidur nyenyak, berpikir jernih, terhindar dari stres, dan berbagai hal lain yang bisa menguras energi. Ini sama saja memberikan kesempatan bagi tubuh untuk memproduksi banyak energi.
Unsur-unsur kebugaran jasmani antara lain :
(1) kekuatan (strength),
(2) daya (power),
(3) kecepatan (speed),
(4) kelenturan (flexibility),
(5) kelincahan (agility),
(6) daya tahan (endurance) dan
(7) daya tahan kecepatan (stamina).
Demikian Hakikat Kebugaran Jasmani yang dapat saya share semoga bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan kita tentang Kebugaran Jasmani dan Manfaatnya bagi kita. Saya sangat berterima kasih jika sobat blogger dan guru Penjasorkes memberikan saran, kritik dan komentar pada tulisan ini. Salam olahraga!
Sumber: Buku Guru dan Buku Siswa Penjasorkes Kurikulum 2013
No comments:
Post a Comment