Tuesday, April 26, 2022

Aktivitas kebugaran jasmani dan unsur-unsur kebugaran jasmani

Kebugaran jasmani adalah kemampuan seseorang untuk melakukan aktivitas/pekerjaan sehari-hari tanpa mengalami kelaelahan yang berarti dan masih mempunyaitenaga cadangan untuk aktivitas lainnya. 

Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kebugaran jasmani seseorang yakni : masalah kesehatan, seperti keadaan kesehatan seseorang,  penyakit menular dan menahun. Maslah gizi seperti kurang protein, kalori, gizi rendah dan gizi yang tidak memadai. Masalah laitihan fisik seperti usia mulaii latihan, frekwensi latihan, per minggu, intensitas latihan. Masalah faktor keturrunan seperti antropometri dan kelainan bawaan.

Seseorang dapat dikatakan memiliki kebugaran jasmani jika memmpunyai ciri-ciri sebagai berikut:

1. Daya tahan jantung dan paru-paru

2. Kemampuan adaptasi biokimia seperti jumlah enzim dalam darah 

3. Bentuk tubuh

4. Kekuatan otot

5. Tenaga ledak

6, Daya tahan otot

7. Kecepatan

8. Kelincahan

9. Kelentukan

10. Kecepatan reaksi

11. Koordinasi

Konsep kebugaran fisik dapat dibedakan antara kebugaran yang berkaitan dengan kesehata dan yang berkaitan dengan unjuk kerja.

Kebugaran yang berkaitan dengan kesehatan memerluakan tingkat kebugaran yang cukup dari empat komponen kebugaran jasmani yaitu:Kebugaran jantung, paru-paru, dan peredaran darah, lemak tubuh, kekuatan otot dan kelenturan.

Komponen kebugaran tersebut akan membantu mengurani terjadinya penyakit degeneratif dan keadaan yang berkaitan dengan aktifitas fisik. contoh yang berkaitan dengan aktifitas fisik ialah penyakit jantung koroner, obesitas dan kelemahan sendi dan otot.

Kebugaran jasmani yang berkaitan dengan unjuk kerja membutuhkan suatu tingkat kebugaran yang berhubungan dengan ingkat kebugaran kesehatan yang cuku tinggi. Untuk memiliki tingkat kebugaran yang cukup baik, diperlukan empat komponen dasar kebugaran fisik yaitu: ketahanan otot, tenaga otot, ketangkasan dan kecepatan.

Demikian sekilas tentang aktivitas kebugaran jasmani dan unsur=unsur kebugaran jasmani yang bisa admin share semoga bermanfaat . Aamiin

No comments:

Post a Comment