Pada kesempatan kali ini Blog Guru Penjasorkes akan berbagi Info Sertifikasi Guru Tahun 2015. Bagi Sobat Blog Guru Penjasorkes yang berprofesi sebagai guru tentu informasi sesuai judul di atas sering dicari baik lewat teman sejawat, tulisan di koran, media elektronik, maupun via internet. Informasi tentang sertifikasi guru sangat penting bagi seorang guru karena berkaitan dengan tunjangan sertifikasi yang akan didapat hehehe...
Perlu Sobat blogger ketahui bahwa informasi tentang sertifikasi guru yang sebelumnya bernama INFO PTK alias Info Pendidik dan Tenaga Kependidikan, sekarang berubah nama menjadi INFO GTK yaitu kepanjangan dari Info Guru dan Tenaga Kependidikan. Mengenai perubahan nama tersebut admin Blog Guru Penjasorkes belum mengetahui penyebabnya.
Meskipun berubah nama tetapi isinya masih sama yaitu seputar Identitas Guru, Jumlah Jam Mengajar, Status Kepegawaian, Status NUPTK, Status Data Kelulusan Sertifikasi Pendidik, Verifikasi Data Tunjangan Profesi, dan Tunjangan Guru serta Perlengkapan yang harus dibawa saat mengambil tunjangan tersebut.
Bagi Guru yang akan mengecek Info Sertifikasi Guru Tahun 2015 silahkan bisa akses di situs resminya http://info.gtk.kemdikbud.go.id/ Setelah masuk beranda Sobat akan diminta untuk Login dengan cara memasukan No. NUPTK atau Nomor Unik Pendidik Dan Tenaga Kependidikan, kemudian mengetik Tanggal, Bulan, dan Tahun Sobat Guru pada kolom yang disediakan, berikutnya memasukan Kode yang tersedia di bawah kolom tanggal lahir Sobat Guru, dan Terakhir Klik Login maka Sobat Guru akan melihat Informasi Sertifikasi Guru Tahun 2015 yang memuat hal-hal yang telah admin Blog Guru Penjasorkes jelaskan di atas.
Oke, untuk memperjelas Sobat Guru dapat melihat gambar berikut:
Selanjutnya isi kolom-kolom yang diperlukan untuk login seperti Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK), Tahun, bulan, dan tanggal lahir Sobat Guru, dan Ketik Kode yang ada di bawahnya, kemudian Klik Login seperti gambar di bawah ini:
Selesai, Sobat Guru dapat melihat Info Sertifikasi Guru Tahun 2015 yang terbaru dengan tampilan seperti contoh berikut:
Link Info Sertifikasi Guru Tahun 2015
- link 223.27.144.195.8081
- link 223.27.144.195.8082
- link 223.27.144.195.8083
- link 223.27.144.195.8084
- link 223.27.144.195.8085
Itulah Informasi Sertifikasi Guru Tahun 2015 yang dapat admin sampaikan semoga bermanfaat. Untuk pertanyaan, kritik, maupun saran silahkan Sobat Guru sampaikan pada kolom Komentar di bawah postingan ini. Terima Kasih,
Salam Olahraga.
No comments:
Post a Comment